Hipmi Kendal Gelar Talk Show dan Ngobrol Santai Mengenai Potensi Ekonomi Kreatif, Pariwisata dan UMKM

  • Whatsapp

KENDAL, Beritategas.com – Hari ini, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Kabupaten Kendal menggelar talk show dan ngobrol santai dengan tema “Menggali Potensi Ekonomi Kreatif, Pariwisata, dan UMKM di Kendal”. Acara yang diselenggarakan di Senja Coffee Kendal ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Ketua Hipmi Kendal, anggota Hipmi, Sinok Sinang Kendal 2021, Ippnu Kendal, dan MPPO Kendal, Sabtu (20/01/2024).

Dalam sambutannya, Ketua Hipmi Kendal, Arifianto, menyampaikan terima kasih kepada semua peserta yang hadir. Arifianto mengajak seluruh anggota Hipmi Kendal untuk bersama-sama membangun Kabupaten Kendal, khususnya dalam bidang pariwisata.

Bacaan Lainnya

“Sebagai kabupaten penyangga kota Semarang, Kendal harus menawarkan sesuatu yang spektakuler di bidang pariwisata dan UMKM,” ungkap Arifianto.

Aji Manggolo, fungsionaris Hipmi Provinsi Jawa Tengah dan Caleg Partai Solidaritas Indonesia Dapil Jateng 2, menjadi pembicara pertama. Dalam presentasinya, Aji Manggolo berbagi pengalaman dari masa sekolah dasar hingga kini sebagai pengusaha dengan lima perusahaan.

“Mengembangkan UMKM dan pengusaha adalah solusi menghadapi peningkatan jumlah pengangguran,” tegas Aji Manggolo. Ia juga mengajak untuk mengembangkan potensi wisata di Kendal, yang memiliki laut, sawah, gunung, dan dilalui oleh jalan tol.

Pembicara kedua, Ida Mufida dari MPPO Kendal, menyoroti masalah pemasaran sebagai kendala utama UMKM. Ia mengungkapkan bahwa MPPO Kendal memiliki 350 anggota dan menekankan perlunya pelaku UMKM belajar dan menggunakan penetrasi pemasaran online untuk mengatasi kendala tersebut.

Sinok Sinang Kendal 2021, pembicara ketiga, memberikan pandangannya mengenai pariwisata di Kendal. Ia menyatakan bahwa pariwisata Kendal masih stagnan dan kurang fasilitas karena kurangnya tindak lanjut.

Sikok Sinang menekankan peran pemuda sebagai influencer wisata Kendal. Dengan dukungan dari kaum muda yang menjadi sukarelawan influencer, pariwisata Kendal dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas. Dalam kesempatan ini, Sinang menegaskan kembali pentingnya peran pemuda sebagai penggerak utama dalam mempromosikan potensi wisata Kabupaten Kendal.

Acara berlangsung dengan penuh antusiasme dan harapan bahwa melalui diskusi ini, potensi ekonomi kreatif, pariwisata, dan UMKM di Kendal dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Kendal.

Pewarta : Pujiono
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.