Meriahkan HUT RI Ke-77, Pemdes Tanjung Kemala Gelar Bidar Tradisional

  • Whatsapp
Lomba Bidar
Lomba Bidar Tradisional di Desa Tanjung Kemala

BATURAJA, Beritategas.com – Meriahkan Peringati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Pemerintah Desa (Pemdes)) Tanjung Kemala kecamatan Baturaja Timur kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Gelar Lomba Bidar Tradisional, Rabu (17/08).

Kegiatan HUT – RI ke-77 tingkat Desa Tanjung Kemala ini hadir oleh Asisten lll, Romson, Camat Baturaja Timur Ogan Amrin, Perwakilan PLTU Bakti Nugraha Yuda Sudirman, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa ,RT/RW dan juga Penggerak PKK serta Masyarakat.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Tanjung Kemala mengatakan, lomba bidar ini tiap tahun digelar guna membudayakan tradisi nenek moyang.

lomba Bidar dilaksanakan guna membudayakan tradisi nenek moyang kita dulu yang mana perahu saat ini hampir dilupakan oleh generasi sekarang ini,” terangnya.

“Lomba bidar tahun ini diikuti peserta dari desa-desa tetangga seperti Desa Terusan,Lubuk Batang,Tanjung dalam, Banuayu, Sukajadi serta desa kami sendiri dengan menyongsong tema”Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat,” jelas Supriyanto.

Walaupun kegiatan ini dilaksanakan dengan sederhana acara ini tetap berjalan dengan semarak dan semangat kemerdekaan.

“Memperingati kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun ini memang sangat berbeda dari tahun sebelumnya, selama ini Negara kita dilanda Covid -19. Untuk tahun ini sangat dirasakan sekali oleh masyarakat desa yang mana hampir di seluruh pelosok negeri mengadakan kegiatan dalam memperingati HUT RI ke 77 ini,” terangnya.

Masih kata Supriyanto, sebagaimana tema upacara kemerdekaan kita tahun ini pulih lebih cepat bangkit lebih kuat semoga kita cepat pulih dan bangkit dalam membangun desa untuk Indonesia maju.

“Kita semakin kuat dalam menghadapi situasi saat agar selalu mengajak masyarakat untuk bisa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 agar Indonesia cepat pulih atau sembuh dari Pandemi ini. Indonesian sembuh Indonesia pulih ekonomi bangkit,” tutupnya.

Pewarta : Rudi Hartono
Editor ; Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.