Forkopimda OKU Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-76 TNI Secara Virtual

Forkopimda OKU Menghadiri Upacara Peringatan HUT ke-76 TNI Secara Virtual dari Istana Merdeka Jakarta, di Makodim 0403 OKU

BATURAJA, – (Beritategas) – PLH Bupati OKU Drs. H. Edward Candra, M.H., Diwakili Asisten I Setda OKU Bersama Forkopimda OKU Menghadiri Upacara Peringatan HUT ke-76 TNI Secara Virtual dari Istana Merdeka Jakarta, di Makodim 0403 OKU. Selasa (05/10/2021).

Pada peringatan Ke-76 TNI bertindak sebagai Komandan Upacara Kol. Inf. Tunjung Setiabudi, S.Sos, lulusan Akademi Militer tahun 1998 dengan jabatan Komandan Brigade Infanteri 21 Komando Kodam IX Udayana.

Bacaan Lainnya

Sedangkan perwira upacara Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.IP., M.IP lulusan Akademi Militer tahun 1993 jabatan Kepala Staf Komando Garnisun Tetap I Jakarta.

Pada peringatan HUT ke 76 TNI, Pemerintah menganugerahkan tanda kehormatan kepada tiga prajurit TNI yang tertuang dalam surat Keputusan Presiden RI Nomor 15/19/95/TK/2021 tentang penganugerahan tanda Kehormatan Bintang diberikan kepada Kol. Inf. Anwar Bintang Kartika Eka Paksi Nararya, Kapten Laut Teknik Rohani Sapporo Noer Bintang Jalasena Nararya dan Sersan Kepala Wawan Agus Setiawan Bintang Swa Bhuwana Paksa Nararya.

Pertama-tama atas nama rakyat, bangsa dan negara, Presiden Joko Widodo, menyampaikan, selamat HUT ke-76 TNI.

Rakyat, bangsa, dan negara Indonesia juga menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada jajaran TNI yang selalu menjadi penjaga utama kedaulatan bangsa, negara keutuhan wilayah NKRI berlandaskan Pancasila dan UUD 1945 serta melindungi bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dari segala ancaman dan gangguan.

Sampai dengan hari ini kita masih berada dalam bayang-bayang pandemi Covid-19, bila diibaratkan sebagai perang melawan virus Covid-19 saat ini seperti dalam perang yang berlarut-larut yang sangat menguras tenaga, pikiran, mental dan semangat juang yang membutuhkan kewaspadaan, kecepatan sinergi dan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Keberhasilan kita dalam menangani Covid-19 tidak terlepas dari peran besar TNI yang menunjukkan profesionalisme dalam setiap penugasan, kemampuan perorangan, kemampuan satuan, pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi termasuk Alutsista telah digunakan dalam menunaikan setiap tugas yang diberikan.

Kesigapan TNI, Jokowi minta selalu diaktifkan dalam menghadapi spektrum ancaman yang lebih luas, seperti pelanggaran kedaulatan, pencuriaan kekayaan alam di laut, radikalisme, terorisme, ancaman cyber dan ancaman biologi termasuk juga ancaman bencana alam. Menghadapi ancaman spektrum yang semakin luas, transformasi pertahanan harus terus dilanjutkan.

Untuk meletakkan pondasi bagi pembentukkan kapabilitas pertahanan modern yang relevan dengan perkembangan teknologi militer terkini, sehingga TNI dapat bertransformasi menjadi kekuatan pertahanan Indonesia yang mampu berperan di lingkungan strategis regional maupun global.

Penguatan budaya strategis prajurit dan perwira TNI harus tetap menjadi pondasi utama transformasi pertahanan yaitu TNI yang manunggal dengan rakyat dengan sistem pertahanan keamanan rakyat semesta dengan pertahanan yang berlapis dan memanfaatkan lompatan teknologi militer dan investasi pertahanan yang terencana. Modernisasi pertahanan ini juga harus disertai dengan terobosan pengelolaan ekonomi dan investasi pertahanan.

Joko Widodo menegaskan, kembali kita harus bergeser dari kebijakan belanja pertahanan menjadi kebijakan investasi pertahanan untuk jangka panjang yang dirancang sistematis dijalankan secara konsisten dan berkelanjutan.

Untuk itu, Jokowi memerintahkan agar terus melakukan adopsi dan inovasi teknologi mutakhir di negara kita bergerak aktif dalam konsorsium industri pertahanan global memegang teguh semangat kemandirian dan penguatan industri pertahanan dalam negeri untuk mewujudkan kekuatan pertahanan Indonesia yang lebih mumpuni.

Pada kesempatan ini, Presiden dan Wakil Presiden menyaksikan sebanyak 18 pesawat tempur yang melakukan demonstrasi udara yang melintas di atas istana kepresidenan Jakarta, dan melakukan video conference dengan prajurit TNI yang sedang bertugas di luar negeri maupun di dalam negeri.

Hadir Acara, Forkopimda OKU, Asisten 1 Setda OKU, Sekretaris DPRD OKU, OPD Terkait serta undangan lainnya.

Reporter : Rudi Hartono
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.