Satlantas Polres HSU Sosialisasi Tilang ETLE di SMA Islam Ihya Ulumuddin

ELTE
Keterangan Gambar: Polisi Goes To School : Satlantas Polres HSU Edukasi siswa tentang kamera ETLE/Dok-Eddy AY

AMUNTAI, Beritategas.com – Unit keamanan dan keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Hulu Sungai Utara (HSU) mengadakan Sosialisasi tilang elektronik dengan sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di SMA Islam Ihya Ulumuddin Nur Sufi’iyah, Amuntai.

Satlantas Polres Hulu Sungai Utara telah memanfaatkan ETLE untuk menindak para pelanggar lalu lintas.

Melalui kamera ETLE ini petugas akan merekam semua pelanggaran lalu lintas yang ada di jalan dengan menggunakan kamera HP. Terdapat 3 titik kamera perangkat ETLE di yang dipasang di Amuntai Kota.

Kasat Lantas Polres HSU AKP Tugiyono mengatakan, edukasi dan sosialisasi dilakukan kepada siswa untuk memberikan gambaran umum tentang tilang elektronik.

“Setidaknya dengan edukasi ini siswa mengetahui proses tilang dan dapat mempelajari tentang lalu lintas,” ujarnya.

Sosialisasi ETLE kepada para pelajar ini secara menyeluruh dilakukan pada tiap sekolah di Kecamatan Tabanan.

“Termasuk ke beberapa sekolah di kecamatan-kecamatan. Salah satunya di SMA Islam Ihya Ulumuddin Nur Sufi’iyah ini,” ungkapnya.

Pewarta : Eddy AY
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.