Wawancara dan Pemilihan Calon Rektor UNJA Periode 2024-2028, Ini Jadwalnya

  • Whatsapp

JAMBI, Beritategas.com – Ketua Panita Pemilihan Rektor Universitas Jambi (UNJA) periode 2024-2028, Dr. Taufik Yahya, S.H., M.H., ketika ditemui Beritategas.com di Kampus Magister Ilmu Hukum UNJA Telanaipura menjelaskan bahwa proses pemilihan calon rektor tahapan selanjutnya yaitu tahapan wawancara oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
(Kemendikbudristek) dijadwalkan pada Selasa, tanggal 14 November 2023.

Wawancara menteri terhadap tiga calon rektor dilakukan secara virtual kemendikbudristek melalui zoom, ungkap Taufik, Kamis, (10/11/2023).

Bacaan Lainnya

”Wawancara menteri terhadap calon rektor UNJA dilaksanakan tanggal 14 November melalui zoom”, ujarnya.

Adapun tiga nama calon rektor yang ditetapkan Ketua Panitia Pemilihan Rektor dan Ketua Senat UNJA yang akan mengikuti wawancara oleh Kemendikbudristek, adalah Prof. Dr. H. Haryadi, S.E., M.M.S, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D. dan Prof. Dr. Helmi, S.H., M.H.

Kemudian pemungutan suara pemilihan calon rektor dalam rapat senat tertutup bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau yang mewakili dilaksanakan hari Rabu, 22 November 2023.

Tiga nama yang maju, pada pemilihan tahap penyaringan tempo hari memperoleh dukungan suara, yaitu Prof. Dr. H. Haryadi, S.E., M.M.S., sebanyak 22 suara, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D., sebanyak 37 suara dan, Prof. Dr. Helmi, S.H., M.H., sebanyak 23 suara.
Menurut Taufik, jadwal ini sudah fit, sesuai surat yang diturunkan Kemendikbudristek kepada UNJA.

Taufik mohon doa kita semua agar tahapan ini dapat berjalan lancar sesuai dengan rencana,”serta memiliki pemimpin yang membawa kemajuan Universitas Jambi terutama dalam pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi dikancah nasional maupun internasional,” harapnya.

Pewarta: A.Erolflin
Editor: Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.