MUARO JAMBI – Giat dalam memerangi wabah Coronavirus Disease (Covid-19) terus digencarkan oleh pihak Kepolisian Resort Muarojambi. Kasat Lantas Polres Muaro Jambi,AKP. Nafrizal,M.H bersama personil terus berupaya memutuskan rantai penyebaran Covid-19.
Upaya yang dilakukan diantaranya membagikan masker secara gratis kepada masyarakat dan mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 kepada masyarakat.
”Harus pakai masker saat beraktivitas di luar rumah, menjaga jarak, hindari keramaian dan membiasakan mencuci tangan,” tegas AKP. Nafrizal, M.H Rabu(19/5/2021).
Masih kata AKP. Nafrizal, M.H, pihaknya bersama anggotanya membagi-bagikan masker gratis kepada masyarakat yang tidak memiliki masker. Pembagian masker ini dilaksanakan di jalan.
“Yang sudah dibagikan sebanyak 2000 lebih masker yang kita bagi-bagikan secara gratis kepada masyarakat dan pengendara,” ujarnya.
Bersamaan, Kasubag humas Polres Muaro jambi, AKP. Amradi, SE membenarkan adanya giat tersebut.
Kasubag menambahkan pembagian masker disertai dengan sosialisasi kepada masyarakat dengan tujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona Disease (Covid-19) yang saat ini semakin melonjak.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan aman,” kata AKP. Amradi,SE.
Reporter : Harvery
Editor : Firman