BANJAR, Beritategas.com – Secara Door To Door, Personal Polsek Beruntung Baru mendatangi rumah warga di Desa Salat Makmur guna membagikan paket sembako, Jumat (03/05/24).
Kapolsek Beruntung Baru Iptu Rudini menjelaskan aksi bakti sosial dalam bentuk menyalurkan bantuan sembako ini adalah bentuk solidaritas Polri, khususnya Polsek Beruntung Baru, kepada masyarakat yang membutuhkan.
Iptu Rudini menyebut, adapun sasaran bakti sosial kali ini adalah warga kurang mampu di Desa Salat Makmur, Kecamatan Beruntung Baru, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.
“Selain sebagai bentuk solidaritas, bakti sosial juga menjadi sarana kami untuk bersilaturahmi dan lebih dekat dengan masyarakat”, kata Iptu Rudini kepada media ini, Jumat (3/5).
Iptu Rudini juga berpesan agar masyarakat tetap menjaga kondusifitas di lingkungannya masing-masing sehingga kota ini tetap aman dan damai mendukung aktivitas ekonomi masyarakat.
“Jika ada sesuatu yang mencurigakan segera laporkan ke pak bhabinkamtibmas agar segera ditindaklanjuti petugas”, pesan Kapolsek.
Pewarta : Eddy AY
Editor : Widiyo P