375 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan ibadah Paskah di Gereja Solo

  • Whatsapp
Kapolresta Solo
Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak

SOLO, Beritategas.com – Sebanyak 375 personel gabungan TNI/Polri, Pemkot Solo serta seluruh potensi masyarakat yang ada akan diterjunkan untuk amankan ibadah paskah 2022, di Gereja Bengawan Solo. Kamis (14/4).

“Pasukan pengaman ibadah paskah dimana 375 personel akan kami diterjunkan untuk amankan seluruh rangkaian kegiatan paskah di solo Jawa tengah,” ujar Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.

Bacaan Lainnya

Kombes Ade Safri menjelaskan pasukan pengaman terdiri dari unsur gabungan TNI, Polri, Pemkot Solo beserta seluruh potensi masyarakat dan Pramuka, PMI, organisasi kemasyarakatan atau ormas Islam pengamanan kegiatan ibadah paskah.

“Di Gereja-gereja, kami akan tempatkan personel yang dilengkapi senjata api dan berjaga 1×24 jam, sebelum pelaksanaan ibadah akan dilakukan sterilisasi baik dari tim Gegana maupun unit,k 9 sat samapta Solo,” jelasnya.

Kombes Pol Ade Safri berharap seluruh rangkaian ibadah paskah di Solo bisa lancar dan tidak ada gangguan sedikitpun. Polri dan TNI sebagai representasi negara untuk amankan wilayah Solo selama pelaksanaan ibadah paskah.

“koordinasikan dengan gereja sudah dilakukan. Kami koordinasikan dengan. Kodim 0735 solo. Seluruh pengurus Gereja di Solo sudah dilakukan koordinasikan efektif, sudah kami koordinasikan kesiapan pengamanan terkait kesiapan penerapan prokes selama ibadah paskah karena solo masih PPKM level 2,” terangnya.

Lebih lanjut, Kombes Pol Ade Safri mengatakan koordinasikan pengecekan di lapangan bersama Forkopimda sudah dilakukan dan pasti untuk penerapan prokes di Gereja menyambut ibadah paskah dapat dilaksanakan.

“Dengan optimal kita inginkan ibadah paskah misa bisa dilaksanakan dengan tertib aman dan lancar,” tutup Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.

Pewarta : Armila
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.