PWI OKI Diajak Bersinergi Oleh Kalapas Kayuagung

KAYU AGUNG – Walaupun baru sebulan bertugas di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Reza Mediansyah yang kini menjabat Kepala Lapas Kelas II Kayuagung, langsung bersilaturahmi dengan sejumlah pemangku jabatan di Bumi Bende Seguguk, seperti Wakil Bupati HM Dja’far Shodiq, Kapolres, Dandim 0402 dan lainnya.

Tak terkecuali dengan jajaran PWI Kabupaten OKI. Rabu (17/2/2021) pagi sekira pukul 10.00 WIB, Reza Mediansyah beserta jajaran mendatangi Markas Besar (Mabes) PWI OKI yang diterima langsung Ketua PWI OKI, Mujianto, Sekretaris, Idham Syarief, dan Bendahara Maniso serta sejumlah wartawan.

Bacaan Lainnya

Dalam kunjungannya itu, Reza mengajak wartawan di Kabupaten OKI khususnya yang tergabung di PWI untuk bersinergi, baik dalam hal program kerja, maupun lainnya.

“Dimanapun saya bertugas, saya selalu dekat diluar pekerjaan. Pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKI, Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD) dengan wartawan, kami selalu mendukung program kerja dan sebagainya,” ungkap Reza.

Menurut Reza, banyak program-program Lembaga Pemasyarakatan khususnya di Lapas Kelas II Kayuagung yang akan dijalankan, termasuk pembinaan mantan narapidana yang sudah bebas dengan Pondok Pesantren agar yang bersangkutan benar-benar mampu dan bisa kembali ke masyarakat.

“Dalam menjalankan program kerja, kita memerlukan peran serta media massa, terutama dalam mensosialisasikan dan menjalankan program yang membantu narapidana, keluarganya maupun masyarakat,” ungkapnya.

Selain urusan dinas, sambung Reza, pihaknya juga berharap kedepan adanya kebersamaan antara jajaran Lapas Kayuagung dengan wartawan. “Kedepan kita rencanakan olahraga bersama, kumpul-kumpul sembari makan dan ngopi,” tutupnya.

Sementara Ketua PWI OKI, Mujianto didampingi Sekretaris Idham Syarief mengucapkan terima kasih kepada Kalapas Kayuagung atas kunjungannya ke Markas PWI.

“Hubungan dan kerjasama yang baik selama ini perlu ditingkatkan. Intinya kami menyambut baik, apalagi terkait hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan sosial kemasyarakatan,” ujar Muji.

Reporter : Sanfriawan
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.