Habis Panen, Komunikasi Petani Kopi Bagikan Kopi

  • Whatsapp
Kopi
Foto bersama komunitas Petani Kopi Temanggung

MAGELANG, Beritategas.com – Sebanyak 50 Orang Yang tergabung dalam Komunitas Petani Kopi dari 20 Kecamatan dalam Wilayah Kabupaten Temanggung membagikan kopi di Perempatan Lampu Merah Secang Kabupaten Magelang pada Sabtu (15/04/2023). Kopi yang dibagikan sudah dikemas dalam Berbagai variant rasa.

Komunitas yang diketuai oleh Joko ini lakukan pembagian kopi tersebut di sepanjang jalan arah Jogja, Semarang dan arah Temanggung menuju Pucang.

Bacaan Lainnya

Joko mengungkapkan, ada sekitar 1500 bungkus kopi dengan berbeda rasa yang sudah dibagikan kepada pengguna jalan.

“Alhamdulillah, di bulan suci ramadhan ini bisa berbagi kopi agar bisa dinikmati setelah berbuka puasa”, ungkap Joko. Sabtu sore (15/04/23).

Sungkono anggota Komunitas asal Desa Kandangan Kabupaten Temanggung menerangkan kopi ini asli dari petani temanggung.

Ditambahkannya, kegiatan membagikan kopi kepada masyarakat ketika habis panen ini sudah sering kali digelar.

“Dan semoga kedepanya hasil panennya bisa lebih melimpah”, harap Sungkono.

Lebih lanjut, Joko berharap komunitas petani kopi ini bisa terus berlanjut dan petani kopi bisa mendapat keuntungan yang lebih melimpah.

“Tentunya, setiap habis panen agar bisa terus berbagi kepada Masyarakat”. tutupnya.

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.