JAKARTA, Beritategas.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Universal Health Coverage (UHC) Awards Tahun 2026 Kategori Madya yang diterima Bupati Banyuasin Dr. H. Askolani, S.H., M.H pada acara yang digelar di Ballroom JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Senin (27/1/2026).
Penghargaan UHC Awards 2026 ini diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Menko PM), Muhaimin Iskandar.
Menurut Bupati Askolani, keberhasilan ini tidak terlepas dari kolaborasi yang solid antara berbagai pihak.
Ke depan, ia berharap prestasi ini tidak membuat jajaran pemerintah cepat
berpuas diri, melainkan menjadi pemacu semangat untuk naik ke level yang lebih tinggi.
Pewarta: Dwi
Editor : Firman












