JAMBI, Beritategas.com – Untuk membekali mahasiswa dengan pemahaman praktis tentang peran mereka dalam rantai pasok di Jambi, Unit Penunjang Akademik Pengembangan Karier dan Kewirausahaan (UPA PKK) Universitas Jambi (UNJA) menyelenggarakan Kuliah Umum Manajemen Rantai Pasok untuk Produk Beku. Kegiatan yang diikuti lebih dari 300 dosen dan mahasiswa ini berlangsung di Auditorium Gedung Unifac Lt. 1, Kampus UNJA Mendalo, Senin (17/11/2025).
Kegiatan dihadiri oleh Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama UNJA, Dr. Guspianto, S.KM., M.KM., Kepala UPA PKK UNJA, Dr. Ir. Sahrial, M.Si., para Koordinator Program Studi di lingkungan Jurusan Teknologi Pertanian, serta dosen dan mahasiswa dari berbagai program studi di lingkungan UNJA. Kuliah umum ini juga menghadirkan narasumber Ahmad Komara, selaku Head of Supply Chain Department PT So Good Food.
Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama UNJA, Dr. Guspianto, S.KM., M.KM., menekankan pentingnya peran universitas dalam mendukung pengembangan mahasiswa, tidak hanya melalui pembelajaran di kelas tetapi juga lewat berbagai kegiatan pengembangan diri.
“Universitas bertanggung jawab meluluskan lulusan dengan kualitas yang baik. Tidak hanya melalui pembelajaran di kelas secara materi, tetapi juga melalui berbagai kegiatan pengembangan. Apapun kegiatan mahasiswa dalam rangka pengembangan, kampus hadir, sehingga diharapkan mahasiswa proaktif. Dari kuliah umum ini diharapkan mahasiswa lebih termotivasi dalam mengembangkan kreativitas dan percaya diri dalam kuliah kerja nanti,” ujar Dr. Guspianto.
Dr. Ir. Sahrial, M.Si., selaku Kepala UPA PKK sekaligus ketua pelaksana, menegaskan bahwa kuliah umum ini diselenggarakan sebagai upaya memberikan pembekalan yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja, khususnya terkait bidang rantai pasok yang banyak diminati perusahaan.
“Pada pagi hari ini kita dapat berkumpul di ruangan ini dalam kegiatan Kuliah Umum. Tema yang kita pilih berangkat dari pengalaman selama satu tahun saya menjabat sebagai Kepala UPA PKK, di mana rata-rata perusahaan merekrut para alumni untuk menjadi tenaga di bidang rantai pasok. Kegiatan ini bertujuan membekali mahasiswa sebelum memasuki dunia kerja. Bekal tersebut menjadi tanggung jawab saya untuk diberikan kepada mahasiswa, khususnya hal-hal yang mungkin belum pernah kalian dapatkan di perkuliahan,” ujar Dr. Sahrial.
Melalui kuliah umum ini, UPA PKK UNJA berharap mahasiswa semakin siap memasuki dunia kerja dengan pemahaman yang lebih kuat tentang rantai pasok. Kegiatan ini menjadi wujud komitmen UNJA dalam mendukung pengembangan kompetensi mahasiswa agar mampu bersaing dan memenuhi kebutuhan industri.
Kunjungi : www.unja.ac.id.
Pewarta: A.Erolflin
Editor: Firman











