Patroli Terpadu Kodim, Menjaga Kamtibmas Lewat Pos Kamling

OGAN ILIR, Beritategas.com – Pada hari Minggu malam, 21 September 2025, Babinsa Serda Subki dan Serka Endi Babinsa Koramil 402-12/Pemulutan, melaksanakan patroli pos kamling di wilayah Desa Pelabuhan Dalam Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim dalam mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus memastikan bahwa sistem keamanan lingkungan berjalan dengan baik.

Bacaan Lainnya

Patroli dimulai pukul 21.00 WIB, dipos tersebut Babinsa berdialog langsung dengan warga yang sedang melaksanakan ronda malam.

Pada kesempatan ini, Dandim 0402/OKI-OI Letkol Inf Yontri Bhakti, S.H.,M.H., menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Kehadiran kami di sini adalah bentuk dukungan dan apresiasi atas semangat gotong royong warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Dandim.

Babinsa setempat, Serka Endi juga memberikan himbauan agar warga tetap menjaga kekompakan dan waspada terhadap potensi gangguan keamanan seperti pencurian, peredaran narkoba, maupun bencana alam menjelang musim hujan.

Warga menyambut baik kegiatan ini, karena merasa lebih diperhatikan dan termotivasi untuk menjaga lingkungan secara swadaya.

Pewarta : Dian Rahmadani
Editor : Firman

Ikuti Kami di :

Pos terkait

banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses