Syahrial Terpilih Secara Aklamasi Jadi Ketua PAC PP Lengkiti

PP Lengkiti
Penyerahan surat pada RPP PAC Lengkiti OKU

BATURAJA, Beritategas.com – Syahrial Terpilih Secara Aklamasi Jadi Ketua PAC PP Lengkiti pada Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Kecamatan Lengkiti, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), di kantor PAC Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan, sukses digelar, Minggu (23/1).

RPP ini dibuka secara resmi oleh Ketua Bidang Organisasi dan keanggotaan (OK) MPC Pemuda Pancasila Kabupaten OKU Pahlevy Rizal dan didampingi oleh Wakil Ketua ll MPC Pemuda Pancasila Kab OKU Rieza Abubakar dan Kabid Humas Rudick,serta pimpinan rapat sementara, pengurus ranting PAC Kecamatan Lengkiti.

Bacaan Lainnya

Pada rapat tersebut Pahlevy mengatakan bahwasanya RPP di PAC merupakan agenda organisasi yang harus dilaksanakan, dan ini merupakan RPP yang ke ll di kecamatan untuk mencari figur yang potensial dan mampu membesarkan Ormas Pemuda Pancasila khususnya di kecamatan lengkiti.

“Kami MPC terus mendorong untuk PAC yang belum melakukan RPP untuk segera melaksanakan di kecamatan Masing masing,” kata dia dan ini sudah diatur di AD/ART.

Selanjutnya kegiatan berlanjut dengan agenda rapat pemilihan pengurus kecamatan Lengkiti ini dihadiri oleh Ketua MPC Pemuda Pancasila Kab OKU Yusirwan,S.I.P, sekretaris MPC Amrilah Umar, KOTI , anggota PAC kecamatan lengkiti dan pengurus lainnya.

Pimpinan rapat RPP, sebelum pleno dimulai memberikan waktu jeda 15 menit agar seluruh pengurus Ranting Kecamatan Lengkiti yang hadir untuk bisa bermusyawarah menentukan calon yang akan diusung nantinya. Dan dilanjutkan dengan pemilihan ketua PAC PP Kecamatan Lengkiti.

Akhirnya dalam rapat tersebut, Syahrial ditetapkan dan dipilih secara aklamasi sebagai ketua PAC Kecamatan lengkiti, untuk periode 2022-2024.

Ia terpilih secara aklamasi untuk memimpin PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Lengkiti dengan ditandai penyerahan bendera Pataka oleh ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten OKU.

Pimpinan Sidang, Pahlevy Rizal meminta PAC Kecamatan lengkiti untuk segera melengkapi susunan pengurus kedepan.

Sementara Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten OKU Yusirwan.S.I.P dalam sambutannya menyampaikan bahwa PP kedepannya harus berbenah diri dan menjaga harga diri agar menjadi lebih baik dan profesional.

“Dan bekerja sama dengan pihak terkait yang ada di kecamatan Lengkiti ini,” kata Yusirwan.S.I.P.

Syahrial ketua terpilih pada kesempatan itu mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh anggota PAC PP Kecamatan Lengkiti.

“Saya minta PP kedepan harus menjaga harga diri. Kita harus bisa mandiri. Mari sama sama kita besarkan organisasi PP ini. Mari kita sama sama bekerja sesuai prosedur,” ujarnya.

Tidak itu saja, Syahrial juga berpesan agar PP kedepan,”melakukan hal-hal yang positif dan prosedural,” pungkasnya.

Pewarta : Rudi Hartono
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.